Bahasa Arab

Bentuk Sapaan Pelaku
1. أخ - Akh
(saudara, pria 1 orang)
2.أخي - Akhi
(saudaraku, pria 1 orang)
3. أخت - Ukht
(saudari, perempuan 1 orang)
4. أختي - Ukhti
(saudariku, perempuan 1 orang)
5. اخوان - Ikhwan/ikhwah
(saudara, pria banyak)
6. أخوات - Akhawat
(bukan akhwat, saudari perempuan banyak)
7. أنا - Ana
(saya, dalam bahasa Betawi digunakan ane)
8. أنت - Anta
(Anda, untuk laki-laki. Dalam bahasa Betawi digunakan ente)
9. أنت - Anti
(Anda, untuk perempuan)
10. أنتم - Antum
(Kalian, untuk laki-laki banyak. Tapi kata ini sering juga digunakan untuk Anda (1 laki-laki), dalam rangka penghormatan). Misalnya ketika berbicara kepada yang lebih tua atau dihormati, digunakan kata Antum meskipun orangnya satu.


Bentuk Do'a / Harapan 

11. جزاك الله خيرا - Jazaakallah khairan
(semoga Allah membalasmu dengan kebaikan, untuk saudara laki-laki 1 orang).
12. جزاكم الله خيرا - Jazakumullah khairan
(semoga Allah membalasmu dengan kebaikan, untuk laki-laki banyak, bisa juga digunakan untuk campur laki-laki dan perempuan banyak).
13. جزاك الله - Jazaakillah
(untuk perempuan 1 orang)
14. و إياك - Wa iyyaka
(semoga engkau juga dibalas dengan kebaikan, jawaban bagi yang mengucapkan jazaakallah, untuk laki-laki)
15. و إياك - Wa iyyaki
(sama dengan: no 14, tapi untuk perempuan)
16.إلتق الله حيث ما كنت - Ittaqilaah haitsumma kunta (bertaqwalah kamu kepada Allah dimanapun kamu berada)
17. يسار الله/ شهل الله لنا الخير حيث ما كنا - Yassarallah/sahhalallah lanal khaira haitsumma kunna (semoga Allah mudahkan kita dalam kebaikan dimanapun berada)
18. اللهم اغفر لنا والمسلمين - Allahummaghfir lana wal muslimin (ya Allah ampunilah kami dan kaum muslimin)
19. شفاك الله - Syafakallah (semoga Allah menyembuhkanmu : laki-laki, شفاك الله - Syafakillah : perempuan), شفاها الله - Syafahallah lebih dari satu orang.
20. في أماني الله - Fii amaanillah (Semoga dalam lindungan Allah)
21. إلى ألقى - Ilalliqa’ (Sampai ketemu lagi, diucapkan oleh orang yang mau pamit)
22. مع السلامه - Ma’as salaamah (semoga dalam keselamatan, dijawab oleh yang dipamitin)
23. بارك الله - Baarakallah (semoga Allah memberkahi, bisa untuk laki-laki atau perempuan) Barakallah fikum/Allahu yubarikfik, semoga Allah memberikan kalian berkah.
24. بارك الله لك - Baarakallahu laka (sama dengan no 25, khusus buat laki-laki)
25. بارك الله لك - Baarakallahu laki a dengan no 26, khusus perempuan)
26. الله المستعان - Allahul musta'an (hanya Allah-lah tempat kita memohon pertolongan)
27. و أنت كذالك - Wa anta kadzalik : (begitu juga kamu)
28. حفظنا الله - Hafizhanallah (semoga Allah menjaga kita)
28. زادنا أله علما و حرصا - Zadanallah ilman wa hirsha (semoga Allah menambah kita ilmu dan semangat)
30.الله يهدك - Allahu yahdik (semoga Allah memberimu petunjuk/hidayah)
31. هدانا الله - Hadaanallah (semoga Allah memberikan kita petunjuk/hidayah)


Bentuk Ucapan dan Jawabannya

32. شكرا - Syukran
(terima kasih, bisa untuk laki-laki atau perempuan); dengan huruf "SY" tebal, kalau tipis "s" sukran, artinya mabuk.
33. عفوا - Afwan
(sama-sama, jawaban untuk orang yang mengucapkan syukran) Tapi, afwan secara asal artinya: maaf. Karenanya biasa digunakan di awal pembicaraan. Misal : afwan, ana telat. (Maaf, saya terlambat). Padahal, kalimat ini jarang digunakan oleh orang Arab.
34. أحسنت - Ahsanta (Engkau bagus, untuk laki-laki 1 orang. Biasanya digunakan buat memberikan pujian ketika seseorang melakukan keberhasilan).
35. أحسنت - Ahsanti (sama dengan no 28 untuk perempuan 1 orang)
36. نعم - Na’am (Ya, buat laki-laki atau perempuan),
لا - La (Tidak, buat laki-laki atau perempuan)
37. صخيه - Shahih (Benar)
38. يكف -Yakfi (Cukup. Dalam bahasa Inggris sama dengan kata enough).
39. تفضل -Tafadhdhal (silakan,untuk laki-laki 1 orang, tapi bisa juga untuk umum).
40. تفضلي - Tafadhdhalii (silakan, untuk perempuan 1 orang)
41. ممتاز - Mumtaaz (Keren, bagus banget, untuk pujian)
42. لا أدري - Laa Adri (Tidak tahu)
43. صدقت - Shadaqta (engkau benar, untuk laki-laki. untuk perempuan : shadaqti).
44. أيهال خدمه - Ayyuhal Khidmah ( ada yang bisa dibantu?)


Contoh Percakapan.

A: Kaifa haluk? (Apa kabarmu?)


B: Alhamdulillah bikhair (Alhamdulillah saya baik-baik saja).


A: Min aina anta (Anda berasal dari mana)


B: Ana min Indunisia (Saya dari negara Indonesia), wa anta min aina? (dan anda dari mana).


A: Ana min al-Mamlakah al-Arabiyyah as-Su’udiyyah (Saya berasal dari KSA-Kerajaan Saudi Arabia-), taskun fi Jakarta (apakah anda tinggal di Jakarta-ibu kota Indonesia-).


B: La, ana askun fi Surabaya (Tidak, saya tinggal di Surabaya), wa hal anta taskun fi ar-Riyadh (apakah anda domisili di Riyadh-ibu kota Saudi Arabia-)


A: La, bal ana askun fi Jiddah (Tidak, tapi saya ini tinggal di Jedah).

===============================

A: Masmuk? (siapa namamu)


B: ismi Ahmad (nama saya Ahmad), wa anta masmuk (dan kamu, siapa namamu)


A: Ismi Hamid (nama saya Hamid), aina ta’mal (engkau kerja di mana)


B: Ana a’mal fi syarikah Aramco (saya kerja di perusahaan Aramco), wa anta ma wazifatuk? (kalau engkau apa profesimu)


A: Ana tabib (saya seorang dokter), ana a’mal fi mustasfa Risa (saya kerja di rumah sakit Risa).


B: Kam sanah amilta fi mustasyfa Risa (berapa tahun sudah anda kerja di rumah sakit Risa?)


A: Amiltu hunaka qabla sitti sanawat (saya mulai kerja di sana 6 tahun silam).


B: ilal liqa’ (sampai ketemu lagi)


A: ma’as salamah (semga keselamatan selalu bersama anda).

===================================

A: Hal abuka hayyun (apakah bapakmu masih hidup?)


B: wal hamdulillah abi ma zala fi qaidil hayat (Alhamdulillah bapak saya masih hidup), wa anta hal walidaaka ma zalaa fi qaidil hayat? (kalau anda apakah orang tua anda masih hidup?)


A: Abi tuwuffiya qala sanatain wa ummi-alhamdulillah-ma zalat ala qaidil hayat (Bapak saya meninggal dua tahaun silam, adapun ibu saya-alhamdulillah masih hidup). kam akhan laka?(berapa saudaramu?)


B: indi tsalasatu ikhwan (saya punya tiga saudara). wa anta kam akhaka wa ukhtak? (berapa jumlah saudara dan saudarimu?)


A: Indi akhun wahid wa ukhtan (saya punya satu saudara dan dua orang saudari).